Oktober 31, 2010

Home > > Candi Murca - Langit Kresna Hariadi

Candi Murca - Langit Kresna Hariadi

Candi Murca, Ken Arok, Hantu Padang Karautan 


Apa yang terjadi bila di tahun 2011 ditemukan jejak bayangan sebuah candi dengan ukuran jauh lebih besar dari Borobudur ? Berpikir macam itu identik dengan ide tentang apa yang terjadi jika bumi ini didatangi sebuah pesawat angkasa luar yang besarnya jauh lebih besar dari sebuah kota (Film The Independent Day)

Demikianlah candi itu dibuat pada zaman Mataram tepatnya di masa pemerintahan Rakai Walaing Pu Kumbhayoni. Candi yang sangat besar itu terpaksa dihilangkan dari pandangan mata karena ada pihak-pihak tertentu yang berupaya menghancurkannya, tak ada pilihan lain untuk melindunginya maka ia harus dimurcakan dan hanya dalam bulan purnama tertentu tampak bayangannya, yang hanya lamat-lamat berada di antara ada dan tiada.

Oktober 30, 2010

Home > > Djeanar Maesa ayu | Jangan Main - Main Dengan Kelaminmu

Djeanar Maesa ayu | Jangan Main - Main Dengan Kelaminmu

MANTAP....!!!

Hanya satu kata ini yang tepat untuk mengomentari kumpulan cerpen terbaru Jangan Main main dengan Kelaminmu karya Djenar Maesa Ayu. Karya-karyanya yang berani membuat penulis perempuan ini sering dimaki sekaligus dicintai. Cerpen-cerpennya telah tersebar di berbagai media massa Indonesia seperti Kompas, Republika, majalah Cosmopolitan, Lampung Post, majalah Djakarta!.

Buku pertamanya yang berjudul Mereka Bilang, Saya Monyet! telah dicetak ulang beberapa kali. Cerpennya “Waktu Nayla” menyabet predikat Cerpen Terbaik Kompas 2003. Sementara cerpen “Menyusu Ayah” menjadi Cerpen Terbaik 2003 versi majalah Jurnal Perempuan.

Oktober 29, 2010

Home > > Jeffrey Lang | Aku Beriman Maka Aku Bertanya

Jeffrey Lang | Aku Beriman Maka Aku Bertanya

Buku ini mengulas banyak pertanyaan yang dianggap tabu dilontarkan di masjid atau forum-forum keagamaan konservatif. Ia merangkul suara-suara muslim yang terasing dari masjid, demi mengembalikan kebugaran komunitas muslim dalam memikat dan membuat terlibat para keturunan dan anggota barunya. Ternyata, banyak penanya di buku ini yang mengakhiri pertanyaan mereka dengan kekhawatiran dianggap ateis atau subversif kepada Tuhan. Ini artinya, mereka bertanya karena masih beriman, butuh alasan meyakinkan, dan mengaktifkan akal dalam mendekati keyakinan mereka pada Tuhan.

Banyak orang berkeyakinan bahwa pertanyaan rasional hanya akan merongrong iman. Pertanyaan kritis pun kerap dijawab dengan kaku oleh para pemuka agama.

Oktober 27, 2010

Home > > > Novel Andrea Hirata | Tetralogi Laskar Pelangi

Novel Andrea Hirata | Tetralogi Laskar Pelangi

Laskar Pelangi

Novel “Laskar pelangi” ,Ini kisah nyata tentang sepuluh anak kampung di Pulau Belitong, Sumatera. Mereka bersekolah di sebuah SD yang bangunannya nyaris rubuh dan kalau malam jadi kandang ternak. Sekolah itu nyaris di tutup karena muridnya tidak sampai sepuluh sebagai persyaratan minimal.

“Laskar Pelangi” Pada hari pendaftaran murid baru, kepala sekolah dan ibu guru satu - satunya yang mengajar di SD itu tegang. Sebab sampai siang jumlah murid baru sembilan. Kepala sekolah bahkan sudah menyiapkan naskah pidato penutupan SD tersebut.

Oktober 26, 2010

Home > > Novel Terlaris Karya Habiburrahman El Shirazy

Novel Terlaris Karya Habiburrahman El Shirazy

 Ayat Ayat Cinta

Ayat ayat cinta adalah sebuah novel 411 halaman yang ditulis oleh seorang novelis muda Indonesia kelahiran 30 September 1976 yang bernama Habiburrahman El-Shirazy. Ia adalah seorang sarjana lulusan Mesir dan sekarang sudah kembali ke tanah air.

Sepintas lalu, novel Ayat ayat cinta seperti novel-novel Islami kebanyakan yang mencoba menebarkan dakwah melalui sebuah karya seni, namun setelah ditelaah lebih lanjut ternyata novel Ayat ayat cinta merupakan gabungan dari novel Islami, budaya dan juga novel cinta yang banyak disukai anak muda.

Oktober 23, 2010

Home > > > The Divine Message (Tuhan Dalam Gen Kita)

The Divine Message (Tuhan Dalam Gen Kita)

Karakteristik-karakteristik genetik yang diturunkan dari generasi ke generasi selama ini dianggap para ahli bersifat tetap tak berubah) dan niscaya. Namun, penelitian-penelitian mutakhir menunjukkan bahwa lingkungan dan faktor-faktor eksternal lainnya mengubah kerja gen-gen kita.

Sudah banyak diketahui peran faktor-faktor fisik dan kimiawi, tetapi dalam buku ini, dr. Kazuo Murakami menawarkan perspektif baru: apa yang kita pikirkan dapat mengaktifkan gen-gen positif dan menonaktifkan gen-gen negatif. Dengan kata lain, potensi Anda tersembunyi dalam gen-gen Anda.

Oktober 22, 2010

Home > > Misteri Kain Kafan Yesus

Misteri Kain Kafan Yesus

Sesosok tubuh tanpa lidah tergeletak di reruntuhan kebakaran yang terjadi di Katedral Turin, tempat kain penguburantesus yg otentik disimpan. kepala divisi kejahatan seni Italia Marco valoni,mencurigai seorang tengah berusaha mencuri kain yg paling terkenal di dunia ini.temuan mengerikan ini mengingatkan Valoni pada para lelaki tanpa lidahah dan serangkaian kebakaran misterius yang terjadi di tempat yang sama beberapa abad yg lampau dan juga terkait denga kain kafan suci itu.

Valoni.Timnya, dan para peneliti harus mengumpulkan informasi tentang siapa sebenarnya yang menginginkan kain itu dan mengapa mereka menginginkannya. Nyawa mereka menjadi terancam ketika mereka terlaltr dekat dengan persaudaraan masa lampau yang bersumpah akan melindungi kafan itu.

Oktober 20, 2010

Home > > > > Ebook Sampah Gratis

Ebook Sampah Gratis

E-book sampah adalah ebook yang isinya tidak sesuai dengan judul dan promosinya. E-book lengkap..bla..bla…bla…tapi isinya tidak seberapa, walaupun tulisannya panjang sampai berpuluh-puluh halaman.

Bisakah Anda bayangkan, atau pikirkan. Masak iya sih, hanya dengan bermodalkan e-book atau script/software murahan, Anda pun akhirnya bisa menjadi kaya raya hanya dalam waktu 1 bulan. Itu cuma omong kosong belaka. Mereka hanya menipu Anda. Jangan tergiur atas penawaran mereka, dan jangan sampai Anda dengan tidak bijak membeli produk mereka, karena Anda akhirnya menjadi menyesal dan tertipu.

Oktober 16, 2010

Home > > Novel Dan Brown Terlaris

Novel Dan Brown Terlaris

 Dan Brown

Dan Brown (lahir di Exeter, New Hampshire, Amerika Serikat, 22 Juni 1964) adalah seorang pengarang novel terkenal. Karyanya telah di cetak dan dialih bahasakan ke dalam 40 negara di dunia. Dan Brown merupakan lulusan dari Universitas Amherst dan Akademi Phillips Exeter. Sebelum menjadi penulis, ia pernah berprofesi sebagai guru bahasa Inggris. Saat ini Dan Brown bertempat tinggal di New England

Berikut ini adalah novel karya Dan Brown dalam urutan tahun diterbitkannya.
  • 1997 Digital Fortress
  • 2000 Angels and Demons
  • 2001 Deception Point
  • 2003 The Da Vinci Code
  • 2009 The Lost Symbol

Oktober 15, 2010

Home > > > > Ebook Sampah atau Bukan

Ebook Sampah atau Bukan

Sekarang ini banyak ebook yang bererdar di internet yang menawarkan bisnis online yang serba instan, baca : (menjanjikan kekayaan yang serba instan bagi siapa saja yang memesan produk mereka).

Kebanyakan dari mereka hanyalah menjual informasi yang dikemas dalam bentuk ebook, ataupun script/software dan dengan bermodalkan produk tersebut, mereka menjanjikan kekayaan instan yang dapat Anda peroleh melalui bisnis di internet.

Catatan: Semua ebook di bawah ini dapat Anda download dan bisa Anda sebarluaskan dengan maksud untuk berbagi pengetahuan dan pengalaman serta memberi pengertian kepada para pemula untuk lebih berhati-hati dalam memilih bisnis online baik dalam maupun luar negeri.

Oktober 12, 2010

Home > > > > Free Ebook Jakarta Undercover

Free Ebook Jakarta Undercover

Buku ini memberi suguhan informasi yang berbeda, berani dan sensasional. Dan sejumlah artikel jelas tergambar tentang bagaimana tingkat dan perilaku seks masyarakat metropolitan, khususnya Jakarta. 


Meskipun seks itu bisa dikatakan sebagai sebuah kenikmatan bagi setiap orang, tapi pada kenyataannya setiap orang punya keinginan, pandangan dan cara yang berbeda untuk merealisasikannya.